Bahan :
200 g udang tanpa kulit, cincang
200 g daging ayam cincang
150 g misoa kering ( bisa diganti soun/ mie/ bihun ), potong-potong
2 btg daun bawang, iris tipis
2 btg seledri, iris tipis
minyak goreng secukupnya
3 siung bwg putih, cincang
100 g bawang bombai, cincang halus
1/2 sdt merica bubuk
2 sdm kecap asin
1 sdt gula pasir
1/2 sdt garam
550 ml kaldu
2 btr telur, kocok
Pelengkap :
cabai rawit
acar
saus sambal
Cara Membuat :
Tumis bwg putih dalam 2 sdm minyak goreng sampai harum, masukkan bwg bombai, aduk-aduk. Masukkan daging ayam cincang & udang. Masukkan jg daun bawang, seledri, merica, kecap, garam, dan gula. Aduk sampai udang berubah warna, masukkan kaldu, aduk.
Setelah mendidih masukkan misoa, aduk sampai saus mengering, angkat. Masukkan adonan ke dalam loyang yg sdh dialasi kertas roti & diolesi margarin, ratakan dan padatkan. Sisihkan sampai dingin dan mengeras ( 2-3 jam ).
Potong ukuran 5 x 5 cm, celupkan ke dalam telur kocok, kemudian goreng sampai kuning kecoklatan, angkat, tiriskan, hidangkan bersama pelengkap.
Read more...