Cari Resep Ini

Donat Kentang

Bahan :

Minyak untuk menggoreng
100 g gula bubuk

Bahan A: ( campurkan )
100 g tepung terigu khusus untuk roti
11 g ragi instan
2 sdt gula pasir
150 ml air hangat

Bahan B: ( campurkan )
200 g kentang, kukus, haluskan
500 g tepung terigu khusus untuk roti
100 g gula pasir
50 g susu bubuk
4 kuning telur ayam
100 ml air hangat
100 g mentega tawar


Cara Membuat :

 
Campur semua bahan A hingga rata, diamkan selama 15 menit hingga mengembang dua kali lipat.

Campur semua bahan B hingga rata. 
Tambahkan adonan A, uleni hingga kalis. Diamkan selama 30 menit hingga mengembang dua kali lipat. 
Setelah mengembang, pukul hingga kempis. Timbang adonan seberat 30 g. Bulatkan. Diamkan kembali hingga mengembang.

Ambil 1 potong adonan, lubangi bagian tengahnya. Goreng hingga matang berwarna kecokelatan. Angkat. Tiriskan. Lakukan terus hingga semua bahan habis. Biarkan hingga donat dingin.

Gulingkan donat ke dalam gula bubuk hingga tersalut rata. Sajikan.

Read more...

Setup Tapai Singkong

Bahan :

500g  tapai singkong (peuyeum), bersihkan, potong 4cm
750ml  air
2ptg  kayumanis batangan @ 5cm
2 btr  cengkeh
6 lbr  daun jeruk
4-5 sdm  gula pasir


Cara Membuat :

Masak air, kayumanis, cengkeh, dan daun jeruk hingga mendidih. Kecilkan apinya, tutup dan masak terus selama 15 menit.
Masukkan gula, masak di atas api sedang sampai gula larut, masukkan  potongan peuyeum. Setelah 10 menit, angkat.

Masukkan ke dalam lemari es sebelum dihidangkan.


Tips :
  • Pilih peuyeum yang sudah matang tetapi masih keras.
  • Jika suka, setup ini dapat disajikan dalam bentuk jus (diblender) dan disajikan dingin.

Read more...

Apple Sorbet

Bahan :

750g  apel Granny Smith/ Royal Gala, kupas, potong, bekukan dalam freezer
75g  gula pasir
200ml  air
1 sdm  air jeruk lemon
3 sdm  cointreau/ rhum
3 bh  jeruk manis
3 sdm  almond keping, sangrai


Cara Membuat :

Blender apel beku, gula pasir, dan air sampai lumat
Pindahkan dalam sebuah wadah, campurkan dengan air jeruk lemon dan cointreau/ rhum. Aduk rata, bekukan kembali ke dalam freezer.

Kocok bubur apel beku dengan mikser sampai terbentuk kristal es lembut. Bekukan kembali dalam freezer, lalu kocok lagi. Lakukan 2-3 kali hingga kristalnya benar-benar lembut.

Kupas jeruk manis, buang kulit arinya, ambil daging buahnya saja. Taruh beberapa sendok sorbet dalam gelas saji.

Tambahkan jeruk manis dalam setiap sajian sorbet, taburi almond sangrai. Sajikan segera.

Read more...

Es Blewah Campur

Bahan :

400g  Blewah, buang bijinya, keruk dagingnya memanjang
150g  mentimun, bersihkan, keruk dagingnya memanjang
1sdm  biji selasih, siap pakai
250ml  jus nanas, siap pakai
500ml  air masak/ sprite
100ml  sirup vanili
3sdm  air jeruk lemon/ jeruk nipis
es batu


Cara Membuat :

Campurkan serutan blewah, mentimun, dan biji selasih dalam satu wadah.
Tambahkan jus nanas dan air masak/ sprite, sirup dan air jeruk lemon/ air jeruk nipis. Aduk rata.

Simpan dalam lemari es sebelum dihidangkan. Jika akan dihidangkan langsung, tambahkan es batu.

Read more...

Cheese Stick

Bahan :

500g  tepung terigu
10g  garam
50g  mentega
225ml  air es
250g  pastry margarine
2 kuning telur, untuk olesan
100g  keju parmesan, untuk lapisan
150g  keju cheddar, parut, untuk taburan


Cara Membuat :

Campurkan tepung terigu, garam, mentega, dan air es, aduk rata, bulatkan, sisihkan 30 menit di dalam lemari es

Gilas adonan hingga setebal 7mm, atur pastry margarine di atas separuh lembaran adonan. Tutup separuh adonan ke atas adonan berlapis pastry margarine.

Gilas hingga ketebalan 7mm, taburi 1/3 bagian tengah adonan dengan 25g keju parmesan, tutuplah salah satu sisi adonan ke tengah. 
Taburi 25g keju parmesan, tutup dengan sisi lainnya. Gilas lagi sampai setebal 7mm. Lipat ganda, diamkan 15 menit.

Gilas adonan hingga setebal 7mm, taburi separuh lembaran adonan dengan 50g keju parmesan, lalu lipat tunggal, tipiskan lagi. Lipat tunggal, diamkan 30 menit.

Panaskan oven pada suhu 200 derajat Celcius. Siapkan loyang, tidak perlu diolesi margarin, sisihkan. 
Gilas adonan hingga setipis 2mm, olesi seluruh permukaan adonan dengan kuning telur. Taburi keju cheddar parut secara merata, lalu potong ukuran 1x20 cm.

Pilin adonan, atur dalam loyang, lalu panggang dalam oven 10 menit. 
Turunkan suhu oven hingga 150 derajat Celcius, teruskan memanggang hingga kue kering dan masak ( 25 menit ).

Angkat, sajikan atau simpan dalam wadah tertutup rapat.


Read more...
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Followers

NetworkedBlogs

  © Blogger templates The Professional Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP