Cari Resep Ini

Pizza Tutup

Bahan :

8 ptg  roti tawar
2 sdm  saus tomat/ saus pizza
12 lbr  salami/ daging asap/ beef bacon
8bh  jamur kancing, potong dadu 1/2 cm
50g  paprika hijau, potong dadu 1/2 cm
1bh  tomat, potong dadu 1/2 cm
6 sdm  keju mozarella parut
mentega/ margarin
Cara Membuat :
 
Panaskan pemanggang sandwich

Olesi salah satu sisi setiap potong roti tawar dengan mentega/ margarin.
Ambil 4 ptg roti tawar, berikan saus tomat/ saus pizza pada sisi yang polos.
Tambahkan salami/ daging asap/ beef bacon, jamur, paprika, dan tomat. Taburi keju mozarella.
Ambil 4 ptg roti sisanya, tutupkan di atas potongan roti yang telah diisi (sisi dengan olesan mentega di sebelah luar).
Letakkan roti isi pada cetakan sandwich, masak/ panggang hingga kuning kecoklatan.
Angkat, biarkan beberapa menit, keluarkan dari cetakan. Potong menjadi 2 berbentuk segitiga, sajikan.

Read more...

Ampyang Keping Jagung

Bahan :

125g  mentega
70g  gula palem
80g  gula pasir
100g  keping jagung (cornflake)
2 btr  telur, kocok asal lepas
80g  kacang tanah, sangrai, belah 4
30g  manisan ceri, potong 1x1 cm
margarin untuk olesan


Cara Membuat :
Olesi loyang dengan margarin. Panaskan oven pada suhu 140 derajat Celcius.

Lelehkan mentega dalam wajan besar. Tambahkan gula palem dan gula pasir, masak sambil diaduk hingga tercampur rata, angkat.
Masukkan keping jagung, telur dan kacang cincang, aduk rata.

Ambil 1 sdm campuran keping jagung, taruh di atas loyang sesendok demi sesendok masing-masing dengan jarak 3 cm. Taruh 1-2 potong manisan ceri di atasnya.
Masukkan loyang ke dalam oven, panggang selama 60 menit dengan suhu 140 derajat Celcius hingga kuning kecoklatan, angkat, diamkan selama 5 menit.

Keluarkan loyang dari oven, lepaskan ampyang dari loyang, dinginkan di atas rak kawat.

Hidangkan atau simpan dalam wadah tertutup rapat.

Read more...

Bakwan Saus Mayones

Bahan :

250g  kentang besar, kupas, cuci, serut kasar
130g  jagung manis kalengan, tiriskan
2 btr  telur, kocok sebentar
60g  tepung panir kasar
100g  daun bawang, iris halus
2 sdt  bumbu kari bubuk
1 sdt  garam
60 ml  minyak goreng

Saus :
50 ml  mayones
2 sdt  saus cabai manis
1/8 sdt  merica bubuk


Cara Membuat :
Keringkan serutan kentang dengan tissue dapur, campurkan dengan jagung, telur, tepung panir, daun bawang, bumbu kari bubuk, dan garam, aduk rata

Panaskan 1/2 sdm minyak goreng dalam wajan dadar teflon berdasar tebal.
Masukkan 2 sdm adonan, masak selama 2 menit, lau balikkan. Biarkan 2 menit lagi sampai bakwan matang, angkat.
Ulangi hingga adonan habis. 
Saus :
Campurkan semua bahan saus, aduk rata. 
Sajikan bakwan selagi masih hangat/ panas dengan saus sebagai pelengkap

Read more...

Kue Mangkuk

Bahan :

350g  tepung beras
250g  tape singkong
600ml  air hangat
350g  gula pasir
60g  tepung terigu
2 sdt  baking powder
pewarna merah, hijau, kuning
150g  kelapa parut yang digarami


Cara Membuat :

Campurkan tepung beras dengan tapai singkong dan 200 ml air. Uleni selama 30 menit atau sampai adonan lembut

Masukkan gula sedikit demi sedikit sambil diuleni lagi 15 menit supaya tercampur rata.
Masukkan tepung terigu dan baking powder, aduk sampai rata. terakhir masukkan sisa air sedikit demi sedikit sampai habis. Diamkan selama kurang lebih 30 menit. Bagi adonan menjadi 3 bagian, warnai tiap bagian dengan pewarna merah, hijau, kuning.

Sementara itu panaskan cetakan dalam dandang yang mendidih airnya. Pakai api yang besar sekali supaya cetakan panas betul. Isi cetakan dengan adonan sampai penuh.
Kukus 20-25 menit sampai kue merekah. Selama mengukus, lapisi tutup dandang dengan serbet dan dandang jangan dibuka. Setelah matang, angkat. Tunggu sampai dingin, keluarkan dari cetakan. Hidangkan dengan kelapa parut.

Tips :
Kue Mangkuk juga bisa dibuat dengan gula merah. Pakai 400g gula merah yang diiris tipis dan 75g gula pasir untuk pemanis.

Read more...

Laksa

Bahan :
500g  ayam, rebus dengan 1 ltr  air
250g  udang kupas, rebus 5 menit, angkat, siram dengan air es
3 sdm  minyak goreng, untuk menumis
2 lbr  daun salam
2 btg  serai, memarkan
500ml  santan dari 1/2 btr kelapa

Bumbu Halus :

6btr  bawang merah
4 siung  bawang putih
1 cm  kunyit
1/2 sdt  ketumbar
1 1/2 sdt  garam
1 sdt  gula pasir


Pelengkap :

125g  bihun, seduh dengan air panas sampai lunak, tiriskan
2 btr  telur, rebus, kupas, potong menjadi 4 bagian memanjang
1 sdm  bawang goreng
30 lbr  daun kemangi



Cara Membuat :

Pisahkan ayam dari kaldunya, potong setebal 1 cm.
Ukur kaldu sejumlah 750 ml
Tumis bumbu halus sampai harum, tambahkan daun salam dan serai
Didihkan kaldu, masukkan bumbu tumis dalam kaldu. Tambahkan santan, aduk-aduk hingga mendidih. Angkat.

Cara Menghidangkan :
Taruh bihun dalam piring cekung, tambahkan ayam, udang, telur rebus, siram dengan kuah, bubuhkan bawang goreng dan duan kemangi di atasnya.



Read more...

Soto Ayam

Bahan :

500g  ayam, rebus dengan 2 ltr  air
minyak goreng

Pelengkap Soto :

100g  soun, seduh dengan air panas, tiriskan
100g  taoge
150g  keripik kentang
5 btr  telur ayam rebus, kupas, potong 4 membujur
2 sdm  bawang goreng
3 btg  seledri, iris halus
2bh  jeruk nipis, potong-potong
4sdm  kecap manis

Bumbu :

2cm  jahe, memarkan
8 siung  bawang putih, haluskan
1 sdt  merica bubuk
3 lbr  daun jeruk
1 btg  serai, memarkan
3 sdt  garam
1 bh  kaldu blok rasa ayam
1 sdt  gula pasir

Sambal Soto :
6 bh  cabai merah
10 bh  cabai rawit
2 siung  bawang putih
1/2 sdt  garam


Cara Membuat :

Ambil kaldu hasil rebusan ayam sebanyak 1,5 ltr, saring, sisihkan.
Panaskan minyak goreng, masukkan ayam rebus, goreng sampai kekuningan, angkat, dinginkan.

Pisahkan daging ayam dari tulangnya, suwir-suwir, sisihkan.

Tumis bumbu sampai harum, masukkan ke dalam kaldu dan didihkan.

Sambal Soto :
Rebus cabai dan bawang putih, haluskan bersama garam. Tambahkan 3 sdm air masak, aduk.

Cara Menghidangkan :

Isikan berturut-turut dalam mangkuk :
  1. Soun
  2. Taoge
  3. Keripik kentang
  4. Potongan ayam
  5. Telur rebus
  6. Kaldu berbumbu
  7. Taburan bawang goreng dan seledri
Hidangkan bersama sambal soto, jeruk nipis, dan kecap yang ditaruh dalam wadah terpisah.




Read more...

Soto Sulung

Bahan :

250g  usus sapi, bersihkan
250g  babat putih
250g  paru sapi
250g  daging has
2 ltr  air, untuk merebus daging
2 lbr  daun salam
5 lbr  daun jeruk
3 btg  serai, memarkan
1 cm  lengkuas
3 sdm  minyak goreng, untuk menumis

Bumbu Halus :

10 btr  bawang merah
3 sdt  merica utuh
2 cm  kunyit
2 cm  jahe
1 sdt  garam
1 sdt  gula pasir

Sambal : ( kukus/ rebus, haluskan )

20bh  cabai rawit
5bh  cabai merah

Pelengkap :

3 sdm  bawang goreng
3 btr  telur rebus/ pindang, kupas, potong 4
3 btg  daun bawang, iris
2 btg  seledri, iris kecil-kecil
2 btr  jeruk nipis, potong-potong
4 sdm  kecap manis


Cara Membuat :

Rebus usus, babat, dan paru sampai lunak, angkat, tiriskan. 
Rebus daging sapi terpisah dalam 2 ltr air, tambahkan daun salam, daun jeruk, serai, lengkuas.

Setelah daging empuk, ukur kaldu sejumlah 1,5 ltr (kalau perlu tambahkan air panas). Potong-potong daging dan jeroan ukuran 1x2 cm, masukkan ke dalam kaldu

Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan ke dalam kaldu, masak hingga matang

Hidangkan soto sulung bersama nasi/ lontong, perkedel kentang, sambal, dan perlengkapannya.

 

Read more...
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Followers

NetworkedBlogs

  © Blogger templates The Professional Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP