Bahan :
Adonan 1 :
150g tepung terigu
85g dark cooking chocolate, lelehkan
50g gula pasir
90g mentega/ margarin
1 btr telur
1 sdt garam
Adonan II :
2 sdm mentega/ margarin, kocok
3 sdm tepung terigu
1 sdt esens vanili
40g gula pasir
30g gula palem
60g selai kacang ( peanut butter )
Cara Membuat :
Alasi loyang dengan kertas roti. Panaskan oven pada suhu 160 derajat Celcius.
Adonan I :
Campur tepung terigu, coklat masak leleh, gula pasir, mentega/ margarin leleh, telur, dan garam dalam wadah besar. Kocok dengan mikser kecepatan sedang.
Adonan II :
Dalam wadah lain, kocok mentega/ margarin dengan mikser hingga lembut. Masukkan tepung terigu, esens vanili, gula dan selai kacang. Aduk hingga tercampur dan adonan berbutir-butir.
Taruh 1 sdt penuh adonan I di atas loyang, masing-masing berjarak 3 cm.
Tambahkan 1/2 sdt adonan II di tengah adonan I. Masukkan garpu ke dalam tepung, kemudian tekankan garpu perlahan-lahan di setiap permukaan kue.
Panggang dalam oven selama 30 menit atau hingga keras. Angkat, lepaskan kue dari loyang. Tunggu hingga dingin, masukkan dalam stoples.
Read more...